SATUHABAR.COM, Tangerang – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, dijadwalkan meresmikan Terminal Khusus Haji dan Umrah di Terminal 2F Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Minggu (4/5/2025) pukul 14.15 WIB.
Terminal khusus ini dibangun untuk meningkatkan kenyamanan dan pelayanan bagi jamaah haji dan umrah asal Indonesia. Dalam agenda peresmian tersebut, Presiden Prabowo juga akan melepas keberangkatan jamaah haji serta meninjau langsung fasilitas yang disediakan di terminal.
“Peresmian ini adalah bentuk komitmen pemerintah dalam memberikan pelayanan terbaik bagi para jemaah haji dan umrah,” ujar Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana, dalam keterangan tertulis.
Terminal 2F kini dirancang khusus untuk mendukung operasional keberangkatan dan kepulangan jamaah, dengan berbagai fasilitas yang ramah jamaah dan sesuai standar internasional.
Dengan adanya terminal ini, pemerintah berharap proses keberangkatan ibadah haji dan umrah menjadi lebih tertib, nyaman, dan berkesan bagi para jamaah. (*)