SATUHABAR.COM, KALTENG - Puruk Cahu - Pemerintah Kabupaten Murung Raya terus mendorong peningkatan kualitas pelayanan kesehatan melalui penguatan sinergi dengan lembaga pendidikan. Hal tersebut ditunjukkan dengan kehadiran Wakil Bupati Murung Raya, Rahmanto Muhidin, mewakili Bupati Murung Raya dalam kegiatan penyerahan mahasiswa praktik Akademi Kebidanan (Akbid) Murung Raya.
Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Dinas Kesehatan Kabupaten Murung Raya, Senin (5/1/2026), dan menjadi bagian dari upaya peningkatan kapasitas sumber daya manusia di bidang kesehatan, khususnya pelayanan kebidanan bagi masyarakat.
Dalam sambutannya, Rahmanto Muhidin menyampaikan apresiasi kepada yayasan pengelola, pimpinan Akademi Kebidanan Murung Raya, serta para dosen yang selama ini berperan aktif dalam mendukung pelayanan kesehatan di wilayah Murung Raya.
Ia menegaskan, kolaborasi antara pemerintah daerah dan institusi pendidikan memiliki peran strategis dalam pembangunan daerah, terutama dalam mencetak tenaga kesehatan yang berkualitas dan berorientasi pada pengabdian masyarakat.
“Sinergi dan kolaborasi ini perlu terus kita perkuat sebagai komitmen bersama dalam membangun Murung Raya. Harapannya, visi Murung Raya Hebat yang maju dan sejahtera menuju Murung Raya Emas dapat terwujud,” kata Rahmanto.
Sementara itu, Direktur Akademi Kebidanan Murung Raya yang diwakili oleh Seprie menyampaikan rasa terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Murung Raya atas dukungan yang selama ini diberikan terhadap keberlangsungan dan pengembangan Akbid Mura.
Menurutnya, dukungan pemerintah daerah menjadi faktor penting dalam menjaga eksistensi Akademi Kebidanan Murung Raya sebagai satu-satunya perguruan tinggi kebidanan di Kabupaten Murung Raya.
“Kami berharap dukungan ini terus berlanjut agar Akbid Murung Raya mampu mencetak tenaga kebidanan yang profesional, kompeten, dan siap mengabdi kepada masyarakat,” ujarnya.
Melalui program praktik lapangan ini, para mahasiswa diharapkan tidak hanya meningkatkan keterampilan dan kompetensi, tetapi juga dapat memberikan kontribusi nyata dalam mendukung pelayanan kesehatan bagi masyarakat Kabupaten Murung Raya. (*)
(rul/satuhabar)
