![]() |
KADISDIK: Kepala Dinas Pendidikan Kotawaringin Timur Irfansyah. Dok. Bakabar.com |
SATUHABAR.COM, KALTENG - KOTIM - Dinas Pendidikan (Disdik) Kotawaringin Timur (Kotim) mendukung penuh langkah beberapa sekolah yang melarang siswa membawa gadget. Kebijakan ini dinilai sukses meningkatkan fokus belajar dan interaksi sosial siswa.
Kepala Disdik Kotim, Muhammad Irfansyah, menyatakan dukungan atas laporan positif dari SMPN 2 dan SMPN 1 Sampit yang menerapkan aturan ini.
"Kami mendukung itu karena memang ada nilai positifnya sejauh ini," ujarnya.
Tanpa gadget, siswa kini lebih fokus belajar dan aktif berinteraksi saat istirahat.
"Sekarang mereka lebih banyak berinteraksi dengan teman sebaya yang mana hal ini lebih bagus untuk kesehatan mental dan fisik mereka juga," jelas Irfansyah.
Disdik Kotim menekankan pemanfaatan fasilitas sekolah untuk pembelajaran digital. Meski begitu, evaluasi terhadap respons orang tua terkait kebijakan ini akan terus dilakukan, terutama soal potensi kendala komunikasi.
"Kami akan tetap mengevaluasi aturan tersebut," kata Irfansyah. Namun, sejauh ini respons orang tua dinilai positif. (*)
(rul/satuhabar)