Di Tengah Banjir, Anak-anak Hadiahkan Gambar dan Puisi untuk Wapres Gibran

Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka menerima hadiah dari anak-anak Desa Sungai Tabuk Keramat, Kecamatan Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar, di sela kunjungannya memantau kondisi banjir di wilayah tersebut pada Kamis (8/1/2026) siang. Foto: (Dok. Wartabanjar.com/Iqnatius)


SATUHABAR.COM, KALSEL - Martapura - Kunjungan Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka ke lokasi pengungsian banjir di Desa Sungai Tabuk Keramat, Kecamatan Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar, Kamis (8/1/2026), menghadirkan suasana haru sekaligus penuh keceriaan. Tak hanya orang dewasa, kehadiran orang nomor dua di Indonesia itu juga disambut antusias oleh anak-anak korban banjir.

Di lokasi posko pengungsian, Wapres Gibran tampak menyempatkan diri menyapa anak-anak yang mengikuti kegiatan trauma healing. Interaksi hangat terjadi saat sejumlah anak mendekat sambil membawa hasil karya mereka.

Beberapa di antaranya bahkan memberikan langsung gambar wajah Wapres serta tulisan berisi pesan dan ungkapan terima kasih. Momen tersebut membuat suasana posko pengungsian tampak lebih cerah di tengah kondisi pascabanjir.

Salah satu pengungsi, Fitria Ramadani (15), mengaku tak menyangka hasil gambarnya bisa diserahkan langsung kepada Wapres Gibran. Remaja kelas IX SMP itu mengungkapkan rasa bahagianya bisa bertemu langsung dengan sosok yang selama ini hanya ia lihat di televisi.

“Saya senang sekali, gambarnya bisa diterima langsung oleh Pak Gibran. Ini pengalaman pertama saya bertemu Wakil Presiden,” ujar Fitria.

Ia menuturkan, gambar tersebut ia selesaikan di sela kegiatan sekolah pada pagi hari sebelum kunjungan berlangsung. “Kurang lebih dua jam menggambarnya. Ibu yang menyarankan supaya saya membuatkan gambar,” katanya.

Kegembiraan serupa juga dirasakan Ayu Ainun Latifah (10). Bocah tersebut memberikan selembar tulisan berisi puisi singkat kepada Wapres sebagai ungkapan rasa terima kasih.

“Senang sekali bisa ketemu langsung. Puisi itu sebagai ucapan terima kasih karena sudah membantu warga yang terdampak banjir,” tutur Ayu polos.

Kehadiran Wapres Gibran di tengah anak-anak pengungsi ini menjadi suntikan semangat tersendiri, sekaligus menunjukkan perhatian pemerintah terhadap pemulihan psikologis anak-anak di wilayah terdampak bencana. (*)

(yus/satuhabar)

Lebih baru Lebih lama