![]() |
| Bupati Kotawaringin Timur, Halikinnor, didampingi Plt Sekda Kalteng Leonard S Ampung, memotong tumpeng Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-73, Stadion 29 November Sampit, Rabu (7/1/2026). |
SATUHABAR.COM, KALTENG - Sampit - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-73 Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kalimantan Tengah, dimaknai sebagai momentum penting untuk memperkuat sinergi dan kolaborasi seluruh elemen masyarakat dalam mendorong percepatan pembangunan dan peningkatan kesejahteraan di Bumi Habaring Hurung.
Bupati Kotawaringin Timur, Halikinnor, menegaskan bahwa tema peringatan HUT tahun ini, Sinergi dan Kolaborasi untuk Kotim Harati, mencerminkan kebutuhan akan kerja bersama antara pemerintah daerah, pelaku usaha, organisasi kemasyarakatan, hingga komunitas adat.
“Kerja sama seluruh pihak menjadi kunci untuk mendorong kesejahteraan masyarakat serta pembangunan daerah yang berkelanjutan,” ujar Halikinnor saat upacara peringatan HUT Kotim di Stadion 29 November Sampit, Rabu (7/1/2026).
Upacara peringatan berlangsung khidmat dengan Plt Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Tengah, Leonard S Ampung, bertindak sebagai inspektur upacara mewakili Gubernur Kalimantan Tengah, Agustiar Sabran. Kegiatan tersebut turut dihadiri unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), kepala daerah dari kabupaten/kota se-Kalimantan Tengah, serta tokoh masyarakat.
Halikinnor menyampaikan bahwa sinergi dan kolaborasi tidak hanya berperan dalam mempercepat pertumbuhan ekonomi, tetapi juga menjaga keharmonisan sosial dan pelestarian budaya daerah. Ia mengapresiasi seluruh elemen masyarakat yang selama ini berkontribusi menjaga situasi Kotim tetap aman dan kondusif.
“Dengan kebersamaan, pembangunan tetap bisa berjalan meski dihadapkan pada berbagai tantangan,” tuturnya.
Dalam kesempatan tersebut, Halikinnor juga mengajak masyarakat Kotim untuk mendoakan warga di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat yang tengah dilanda bencana alam, sebagai wujud empati dan solidaritas kebangsaan.
Terkait arah pembangunan ke depan, Bupati Kotim menegaskan komitmen pemerintah daerah untuk terus menjalankan visi dan misi yang selaras dengan kebijakan pemerintah pusat dan provinsi. Sektor pendidikan dan kesehatan tetap menjadi prioritas utama, meski dihadapkan pada kebijakan efisiensi anggaran nasional.
“Kita harus lebih cermat dan selektif dalam menentukan program. Namun dengan semangat gotong royong Habaring Hurung, saya optimistis Kotim akan terus bergerak maju,” katanya, seraya menambahkan pentingnya peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) guna memperkuat kemandirian fiskal.
Sementara itu, Plt Sekda Kalteng Leonard S Ampung menyampaikan apresiasi atas capaian pembangunan yang telah diraih Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur. Namun ia mengingatkan agar jajaran pemerintah daerah tidak cepat berpuas diri dan terus melakukan evaluasi serta inovasi.
Ia juga menekankan pentingnya peningkatan kualitas layanan dasar, khususnya pendidikan dan kesehatan, serta keselarasan kebijakan daerah dengan program nasional Asta Cita dan Visi Misi Kalteng Berkah.
“Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah akan terus mendukung pembangunan Kotim, termasuk melalui Program Prioritas Huma Betang yang mulai berjalan tahun 2026,” ujarnya.
Selain pembangunan fisik, Leonard mengingatkan pentingnya penguatan mitigasi bencana di tengah cuaca ekstrem, serta optimalisasi potensi PAD demi ketahanan ekonomi daerah.
Rangkaian peringatan HUT ke-73 Kotim turut dimeriahkan penampilan tari kreasi yang dibawakan ratusan pelajar Kota Sampit, serta hiburan musik dari penyanyi nasional Chesylino dan Mayder Samuel yang disambut antusias masyarakat. Usai upacara, kegiatan dilanjutkan dengan acara hasupa hasundau sebagai bentuk kebersamaan dalam perayaan hari jadi Kabupaten Kotim. (*)
(sal/satuhabar)
